DBasia.news – Penampilan tim asuhan Luciano Spalletti, Inter Milan, tidak konsisten musim ini. Khususnya saat striker asal Argentina, Mauro Icardi, diparkir pasca ban kaptennya dicabut.
Kejadian yang terjadi saat itu membuat masa depan Mauro Icardi dengan Inter masih terus dibicarakan oleh berbagai media hingga saat ini, terutama dengan kehadiran Lautaro Martinez yang mampu beradaptasi dengan cukup baik setelah didatangkan dari Racing Club pada bursa transfer musim panas 2018.
Terkait permasalahan yang sempat membuat ruang ganti Inter mengalami kekacauan, rekan Icardi, Radja Nainggolan, memperingati pemain asal Argentina itu untuk menjaga sikapnya karena tidak ada pemain yang tidak dapat digantikan walau pemain tersebut merupakan salah satu pemain paling penting dalam tim yang dibelanya saat ini.
“Semua pemain yang ada di dalam tim sangat penting, tetapi tidak ada yang tidak dapat digantikan. Mauro (Icardi) adalah pemain yang luar biasa, tetapi masih ada Lautaro Martinez yang menunjukkan performa apik ketika diberikan kesempatan. Sudah terlalu banyak pembicaraan mengenai hal ini. Apabila Mauro memiliki masalah, seharusnya itu tidak memberikan pengaruh kepada tim secara keseluruhan,” ujar Radja Nainggolan dalam wawancara yang dikutip dari AS.
Nainggolan juga memberikan pujian kepada Spalletti terkait sikap yang ditunjukkannya untuk menangani permasalahan tersebut, dan menganggap bahwa sang pelatih utama telah berhasil menjaga kredibilitasnya di dalam ruang ganti tim tersebut.
-
Juventus Sadar Akan Peforma PSG di Liga Champions
-
Inter Milan Tidak Takut Berhadapan Dengan Bayern Munchen dan Barcelona
-
Dortmund Kembali Bertemu Dengan Mantan Pemainnya di Liga Champions
-
Unai Emery Cetak Rekor Baru Bersama Villarreal
-
Komentar Bijak Andy Robertson Usai Dilempari Korek Oleh Fans Benfica