DBasia.news – Semenjak Neymar tak lagi menunjukkan komitmennya kepada PSG (Paris Saint-Germain), spekulasi hengkang pemain berusia 27 tahun itu kian panas di bursa transfer musim panas ini.
Sempat dikabarkan bakal kembali ke klub lamanya, Barcelona, namun kini, rival El Barca di La Liga, Real Madrid, yang justru diklaim melakukan pergerakan serius untuk membawa Neymar kembali ke La Liga. Dilansir oleh Express, klub asuhan Zinedine Zidane tersebut diklaim sudah mengajukan tawaran sebesar 111 juta pound ditambah dengan gelandang Timnas Kolombia, James Rodriguez, untuk mendapatkan jasa Neymar.
Sayangnya, sumber yang sama turut menyebutkan bahwa Les Parisiens tidak tertarik dengan proposal yang diajukan oleh Real Madrid. Mereka diklaim lebih menginginkan playmaker Los Blancos, Isco, sebagai bagian dari negosiasi transfer. Namun, Zidane dipercaya masih belum ingin melepas pemain Timnas Spanyol tersebut.
Real Madrid sendiri nampaknya tidak memberikan kenaikan yang signifikan terhadap tawaran mereka. Hal itu disebabkan karena mereka sudah mengeluarkan dana sebesar 270 juta pound untuk mendatangkan Eden Hazard, Luka Jovic, Eder Militao, Rodrigo, dan Ferland Mendy di musim panas 2019 ini.
-
Juventus Sadar Akan Peforma PSG di Liga Champions
-
Inter Milan Tidak Takut Berhadapan Dengan Bayern Munchen dan Barcelona
-
Dortmund Kembali Bertemu Dengan Mantan Pemainnya di Liga Champions
-
Unai Emery Cetak Rekor Baru Bersama Villarreal
-
Komentar Bijak Andy Robertson Usai Dilempari Korek Oleh Fans Benfica