DBasia.news – Garuda Muda, julukan Timnas Indonesia U-22, sukses meraih kemenangan pada laga perdana Grup B Sea Games 2019. Menantang Thailand, Garuda Muda menang dengan skor 2-0. Kemenangan ini menambahkan mental pemain Garuda Muda saat melawan Singapura di laga kedua nanti.
Sementara itu, Singapura gagal meraih kemenangan pada laga perdana Grup B. Menantang Laos, Singapura hanya bermain imbang dengan skor 0-0. Hasil ini memaksa Singapura bekerja keras pada laga melawan Indonesia. Kemenangan wajib di dapatkan oleh Singapura jika masih ingin maju ke babak semifinal Sea Games 2019.
Pemain Kunci
- Timnas Indonesia U-22
Dibawah arahan Indra Sjafri, tak ada pemain terlalu menonjol dalam skuad Garuda Muda. Kualitas pemain Garuda Muda hampir merata di semua lini. Berkaca pada laga melawan Thailand, Garuda Muda tetap akan mengandalkan sisi sayap yang mereka miliki. Dua penyerang sayap Garuda, Egi dan Saadil menjadi nyawa kemenangan Garuda Muda atas Thailand. Jika kedua pemain tadi dimatikan, masih ada sosok Witan atau Febi Eka.
- Timnas Singapura U-22
Singapura memiliki skuad yang masih kurang berpengalaman dibandingkan Indonesia. Melihat laga melawan Laos, pengalaman pemain Singapura masih minim. Selain itu, Singapura pun tidak memiliki pemain yang berlaga di kompetisi luar mereka. Berbeda dengan Indonesia yang memiliki 2 pemain yang berlaga di kompetisi luar, yaitu Egi Maulana Vikri dan Saadil Ramdani.
Head To Head
Dalam ajang Sea Games, kedua negara ini sudah sering bertemu. Pertemuan terakhir kedua negara ini terjadi pada ajang Sea Games 2015 lalu. Pada laga tadi, Indonesia menang atas Singapura dengan skor 1-0. Pada 3 laga terakhir diantara kedua negara ini, Indonesia berhasil mengalahkan Singapura 3 kali beruntun.
Prediksi Skor
Garuda Muda kini menjadi negara yang diunggulkan untuk lolos dari Grup B paska mengalahkan Thailand. Berdasarkan materi pemain yang dimiliki oleh kedua negara ini, Garuda Muda jauh lebih baik ketimbang Singapura. Meski tak akan mudah, Timnas Indonesia U-22 berpeluang mengalahkan Singapura pada laga kedua babak Grup B ini.
Timnas Indonesia U-22 3 – 1 Timnas Singapura U-22