DBasia.news – Akhir pekan ini, Bundesliga akan menggelar gameweek terakhir di paruh pertama musim ini. Salah satu laga yang akan digelar dalam gameweek ke-17 ini mempertemukan RB Leipzig vs Augsburg. Kedua klub ini sama-sama sedang tren permainan yang stabil.
RB Leipzig secara tak terduga berada di puncak klasemen Bundesliga musim ini. Klub yang dilatih oleh Julian Nagelsmann ini sudah mengumpulkan 34 poin. Hanya saja, RB Leipzig kini mendapat tekanan dari 3 tim lain dibawah mereka. RB Leipzig hanya unggul 4 poin dari klub yang menempati posisi keempat dalam klasemen sementara Bundesliga.
Sementara itu, Augsburg juga sedang tren permainan yang baik. Pada lima laga terakhir, Augsburg meraih 4 kemenangan dan sekali laga berakhir dengan hasil imbang. Tengah pekan lalu, Augsburg sukses meraih kemenangan atas Fortuna dengan skor 3-0. Augsburg kini berada di posisi ke-10 dengan mengumpulkan 23 poin.
Pemain Kunci
- Timo Werner ( RB Leipzig)
Timo Werner tampil luar biasa pada awal musim ini. Penyerang berusia 23 tahun ini, sukses mengemas 15 gol dari 16 laga yang sudah dijalani bersama RB Leipzig. Selain tajam di depan gawang, Werner juga memiliki kecepatan yang bisa membahayakan pertahanan lawan, termasuk saat berhadapan dengan Augsburg nanti.
- Baier (Augsburg)
Leipzig memiliki lini serang yang mematikan di musim ini. Leipzig sendiri mengandalkan kolektivitas saat menyerang pertahanan lawan. Menghadapai determinasi dari permainan Leipzig, Augsburg akan mengandalkan pengalaman dari Baier. Gelandang senior yang kini berusia 35 tahun ini memiliki kemampuan untuk mengatur lini tengah dari Augsburg.
Head To Head
Kedua klub ini sudah bertemu pada tahun 2019 ini. Pada 2 laga tadi, RB Leipzig sukses meraih sekali kemenangan dan sekali laga berakhir dengan hasil imbang saat berhadapan dengan Augsburg. Pertemuan terakhir diantara terjadi dalam ajang DFB Pokal musim lalu berlangsung selama 120 menit. Pada akhir laga, Leizpig sukses meraih kemenangan 2-1 atas Augsburg.
Prediksi Skor
RB Leipzig 2 – 1 Augsburg