DBAsia News

Pep Guardiola, Guru di Mata Vincent Kompany

Pep Guardiola

DBasia.news –  Vincent Kompany, bek berpaspor Belgia, mengaku telah belajar banyak dari mantan manajernya di Manchester City, Pep Guardiola.

“Saya merasa seperti berada di universitas setiap hari, Guardiola menjelaskan segalanya secara detil dan saya banyak belajar dari dirinya. Saya rasa sebagai murid yang baik di bawah asuhannya,” ujar Kompany seperti dilansir dari ​Sky Sports.

Kompany belum berpikir untuk melatih ​Manchester City di masa depan dan yakin Mikel Arteta akan menjadi sosok yang tepat menggantikan Guadiola nantinya.

“Saya tidak terkejut dengan pertanyaan ini, namun biarkan City diasuh Guardiola saat ini karena saya yakin mereka akan memenangkan Champions League. Saya yakin Mikel Arteta akan menjadi sosok yang tepat menggantikannya karena ia memiliki banyak pengetahuan.”

Kompany berhasil memenangkan empat titel Premier League, dua trofi FA Cup, dan empat Piala League Cup saat masih membela Manchester City.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?