DBAsia News

Penjelasan UEFA Terkait Gol Kontroversial Ajax ke Gawang Real Madrid

Ajax vs Real Madrid


DBasia.news –  Masih ada cerita pasca pertandingan leg dua 16 besar Liga Champions antara Real Madrid melawan Ajax Amsterdam. Gol ketiga Ajax terbilang kontroversial dan UEFA memberikan penjelasan terkait gol tersebut.

Ajax Amsterdam di luar dugaan membekuk Real Madrid 4-1 dalam pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2018-2019, di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (5/3). Ajax pada akhirnya menang agregat 5-3 atas Los Blancos.

Usai laga, ada kontroversi mengenai gol ketiga Ajax Amsterdam yang dicetak Dusan Tadic pada menit ke-62. Sebelum terjadinya gol, bola dinilai sudah keluar lapangan pertandingan terlebih dahulu.

Wasit sempat melihat Video Assistant Referee (VAR) sebelum mengesahkan gol tersebut. Setelah melihat VAR, wasit tetap bergeming dengan keputusannya.

UEFA mencoba untuk menjernihkan situasi seputar gol ketiga Ajax. Asosiasi sepak bola Eropa tersebut menyebut bola belum meninggalkan lapangan sepenuhnya.

“Tidak ada bukti konslusif bahwa bola akan sepenuhnya keluar dari lapangan dari semua sudut video dan gambar yang dianalisis dengan cermat oleh VAR. Asisten wasit yang berada pada posisi sempurna telah menilai seluruh bola belum sepenuhnya melewati garis lapangan,” jelas UEFA.

“Karena itu tidak diperlukan peninjauan lapangan. Akibatnya, wasit melakukan keputusan tepat untuk tidak mengintervensi dan mengesahkan gol,” sambung UEFA.

Dengan hasil tersebut, Real Madrid gagal mempertahankan gelar Liga Champions. Sementara itu, Luka Modric dan kawan-kawan juga sudah terlempar dari persaingann Copa del Rey.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?