DBasia.news – Kabar mengejutkan datang dari pelatih berusia 60 tahun, Maurizio Sarri. Juventus, melalui laman resmi mereka, mengumumkan bahwa eks peramu taktik Napoli dan Chelsea itu sakit radang paru-paru (pneumonia).
Sarri sudah sakit sejak akhir pekan lalu dan ia mendapatkan perawan medis di beberapa kesempatan, termasuk sebelum laga uji coba tradisional pramusim di Villar Perosa melawan tim muda. Sarri saat itu tidak ikut pergi ke Triestina dan flu.
“Maurizio Sarri, setelah beristirahat dan dipantau pada akhir pekan lalu, ada di JTC Continassa hari ini, tempatnya berkoordinasi soal pekerjaan dengan stafnya,” demikian pernyataan resmi Juventus.
“Sayangnya, dia tak bisa mendampingi sesi latihan di lapangan karena flu yang tak kunjung sembuh, yang sudah dirasakannya selama sepekan kemarin.”
“Pada sore hari, dia menjalani pemeriksaan lebih lanjut dan dikonfirmasi memiliki pneumonia, terapi khusus telah diberitahukan kepadanya. Pelatih harus terus memberikan kabar kepada klub untuk berkomunikasi mengenai kesehatannya.”
Belum diketahui apakah Sarri akan mendampingi Juventus kala mereka menyambangi markas Parma pada laga pembuka Serie A 2019/20, Sabtu (28/4) pukul 23.00 WIB.
-
Juventus Sadar Akan Peforma PSG di Liga Champions
-
Inter Milan Tidak Takut Berhadapan Dengan Bayern Munchen dan Barcelona
-
Dortmund Kembali Bertemu Dengan Mantan Pemainnya di Liga Champions
-
Unai Emery Cetak Rekor Baru Bersama Villarreal
-
Komentar Bijak Andy Robertson Usai Dilempari Korek Oleh Fans Benfica