DBasia.news – Pelatih legendaris asal Italia, Marcello Lippi, mengatakan Juventus akan keluar sebagai jawara Liga Champions musim ini.
Dalam empat edisi terakhir, Bianconerri mampu melaju ke partai puncak Liga Champions. Namun, mereka belum berhasil membawa trofi kembali ke Turin setelah kalah dari Barcelona di tahun 2015 dan Real Madrid dua musim berselang.
“Juve selalu memiliki kesempatan untuk menjadi juara Liga Champions di setiap musimnya. Saya rasa, mereka sudah menjadi salah satu dari empat tim dengan peluang terbesar untuk menjadi juara dalam beberapa musim terakhir,” tutur Marcello Lippi.
“Musim ini, mereka memiliki kesempatan yang lebih besar. Apalagi kini mereka memiliki sosok Cristiano Ronaldo dan membuat Juve kini memiliki skuat yang lebih hebat lagi,” imbuhnya.
Di partai perempat final, pasukan Max Allegri akan menghadapi tim kuda hitam, Ajax Amsterdam. Meskipun diunggulan, Marcello Lippi mengatakan bahwa Ajax merupakan tim yang sangat berbahaya dan tak bisa dipandang sebelah mata.
-
Juventus Sadar Akan Peforma PSG di Liga Champions
-
Inter Milan Tidak Takut Berhadapan Dengan Bayern Munchen dan Barcelona
-
Dortmund Kembali Bertemu Dengan Mantan Pemainnya di Liga Champions
-
Unai Emery Cetak Rekor Baru Bersama Villarreal
-
Komentar Bijak Andy Robertson Usai Dilempari Korek Oleh Fans Benfica