DBasia.news – Barcelona menelan kekalahan di laga perdana LaLiga 2019-20. Bermain di San Mames, markas Athletic Bilbao, Barcelona kalah 0-1.
Barcelona terlihat sebagai satu di antara tim yang paling serius mempersiapkan skuat jelar musim 2019-2020 bergulir. El Barca telah mendatangkan pemain-pemain baru seperti Frenkie de Jong, Junior Firpo, hingga Antoine Griezmann.
Akan tetapi, masuknya pemain-pemain tersebut belum memberikan dampak positif di dalam lapangan. Bermain tanpa Lionel Messi yang mengalami cedera, Barca tersungkur 1-0 di markas Bilbao.
Padahal, seperti biasanya, Barcelona selalu menguasai jalannya pertandingan. Gerard Pique dan kawan-kawan menorehkan penguasaan bola hingga 72 persen.
Kendati demikian, Barcelona tidak bermain secara efektif. Dari 11 peluang yang tercipta, hanya dua yang mengarah ke gawang. Sedangkan, Athletic Bilbao yang punya jumlah peluang sama, mengarahkan lima di antaranya ke sasaran.
Gol semata wayang tuan rumah hadir jelang laga usai. Penyerang gaek, Aritz Aduriz, melepaskan tembakan akrobatik yang bersarang di dalam gawang Barcelona. Athletic Bilbao pun menang dengan skor 1-0.
Kekalahan tersebut langsung menjadi bahan untuk mengkritik Barcelona. Tidak sedikit pihak yang sangsi El Barca bisa mempertahankan gelar juara LaLiga. Pada sisi lain, Real Madrid tampil meyakinkan dengan membekuk Celta Vigo 3-1.
Meski demikian, terlalu dini untuk menilai Barcelona akan gagal menjadi juara LaLiga. Sebab, tiga dari 16 gelar yang mereka raih diawali dengan kekalahan pada laga pembuka. Catatan itu terukir pada musim 1951-1952, 1973-1974, dan 2008-2009.
Barcelona akan kembali bertading dengan menjamu Real Betis pada laga pekan kedua LaLiga 2019-2020, di Camp Nou, Minggu (25/8) waktu setempat atau Senin dini hari WIB. Hingga saat ini, belum ada kabar apakah Lionel Messi bisa tampil pada duel tersebut.
-
Juventus Sadar Akan Peforma PSG di Liga Champions
-
Inter Milan Tidak Takut Berhadapan Dengan Bayern Munchen dan Barcelona
-
Dortmund Kembali Bertemu Dengan Mantan Pemainnya di Liga Champions
-
Unai Emery Cetak Rekor Baru Bersama Villarreal
-
Komentar Bijak Andy Robertson Usai Dilempari Korek Oleh Fans Benfica