DBAsia News

Juventus vs Empoli 31 Maret 2019

Juventus vs Empoli


DBasia.news –  Setelah memastikan lolos ke babak 8 besar Liga Champions, Juventus terpaksa harus mengorbankan rekor tak terkalahkan mereka di Serie A Italia saat kalah 0-2 dari Genoa pekan lalu. Pasca laga 16 besar Liga Champions melawan Atletico Madrid pekan lalu, Juventus memang terpaksa mengistrihatkan sejumlah pemain pilar mereka saat bertandang ke markas Genoa. Meskipun posisi Juventus di Capolista terhitung masih aman dari kejaran Napoli yang berada di posisi runner up dengan jarak antar keduanya sebesar 15 poin, namun Il Bianconeri tentu tidak boleh tersandung lagi. Pekan ini Juventus akan melakoni laga melawan tim promosi, Empoli pada hari Minggu 31 Maret 2019 dini hari di Juventus Stadium.

Hagemoni Juventus di Serie Italia dalam 7 tahun terakhir agaknya akan segera memasuki edisi kedelapan. Meski baru saja kalah dari Genoa namun anak asuh Massimiliamo Allegri ini diperkirakan akan sangat sulit untuk dikejar oleh Napoli di posisi kedua yang terpaut dengan 15 angka. Untuk mewujudkan hal itu, Juventus tentu harus mampu tetap menjaga jarak dengan meraih kemenangan melawan Empoli pada akhir pekan ini. Mengamankan gelar Serie A tentu akan sangat penting bagi Juventus karena disisi lain mereka harus berfokus penuh untuk memburu gelar Liga Champions.

Jelang laga melawan Empoli ini, kabar buruk menerpa Juventus dengan cederanya Cristiano Ronaldo saat membela Portugal dalam kualifikasi Euro 2020. Pemain yang baru saja didatangkan dengan banderol 100 juta Euro tersebut diperkirakan harus menepi selama 2 minggu dan juga terancam absen dalam 8 besar Liga Champions melawan Ajax Amsterdam. Absennya Ronaldo mungkin akan berpengaruh pada saat melawan Ajax nanti namun untuk menhadapi Empoli, Juventus diprediksi tak akan mengalami masalah berarti. Masih ada nama-nama macam Mario Mandzukic, Paulo Dybala atau bahkan bintang anyar Timnas Italia Moise Kean. Selain Ronaldo, beberapa pemain juga turut dipastikan absen dalam laga melawan Empoli nanti. Mattia Perrin, Andre Barzagli, Sami Khedira dan Juan Cuadrado dipastikan absen karena alasan kebugaran. Sementara untuk Mattia De Sciglio dan Douglas Costa masih terus dipantau kondisinya secara intens oleh tim medis untuk memastikan ketersediaan keduanya pada akhir pekan nanti. Absennya Ronaldo akan membuka kesmepatan kepada Moise Kean untuk tampil secara reguler saat melawan Empoli. Pemain berusia 20 tahun ini sekarang merupakan komoditas berita paling hangat di jagat sepakbola Negeri Pizza ini pasca membukukan gol pertamanya di Timnas Italia saat menang 2-0 atas Finlandia. Kean diprediksi akan menjadi starter untuk berkolaborasi dengan Mario Mandzukic serta Federico Berdeschi, sementara Paulo Dybala diprediksi masih akan duduk di bangku cadangan menyusul performa ikonsisten dari pemain Argentina ini.

Sementara itu tim tamu Empoli akan sangat kesulitan untuk sekedar mencuri poin dari Juventus Stadium. Kesenjangan kualitas pemain menjadi faktor determinan penting yang akan menentukan hasil akhir petandingan ini nanti. Dalam laga ini, Empoli akan banyak mengandalkan spirit mereka untuk lepas dari zona degradasi karena dalam giornata ini besar kemungkinan Bologna dapat menyalip posisi mereka.

Juventus diprediksi akan menang dengan mudah atas Empoli dengan skor 3-1.

Juventus (3-4-1-2) : Wojciech Sczesny (GK) Daniele Rugani, Martin Caceres, Leonardo Bonnuci, Joao Cancelo, Blaise Matuidi, Miralem Pjanic, Leonardo Spinazzola, Federico Bernadesch, Moise Kean, Mario Mandzukic

Empoli ( 3-5-2) : Bartosz Dragowski (GK) Domenico Maietta, Mathias Silvestre, Christian Dell’Orco, Giovanni Di Lorenzo, Hamed Traore, Ismail Bennacer, Rade Krunic, Marko Pajac, Diego Farias, Francesco Caputo

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?