DBasia.news – imbang 2-2 di Stadion Wanda Metropolitano pada matchday I Liga Champions membuat kecewa Juventus. Pelatih Maurizio Sarri menilai mereka benar-benar sial di kandang Atletico Madrid.
Unggul 2-0 terlebih dahulu berkat gol Cuadrado dan Blaise Matuidi, Juventus harus puas dengan hasil imbang. Gara-garanya, Stefan Savic dan Hector Herrera membuat gol balasan bagi Atletico Madrid.
“Saya pikir kami telah bermain bagus, tapi harus menelan pil pahit karena merasa pertandingan sudah berada di tangan kami,” kata Maurizio Sarri.
Hal serupa diungkapkan Cuadrado. “Hasil akhir yang sungguh disayangkan karena kupikir kami telah bermain bagus malam ini. Menurutku, kami sangat tidak beruntung gagal memenangi pertandingan,” ujar pemain asal Kolombia itu.
“Kami harus lebih menaruh perhatian dan fokus pada set piece. Kami akan bekerja keras lagi dalam hal itu,” ucap dia.
-
Juventus Sadar Akan Peforma PSG di Liga Champions
-
Inter Milan Tidak Takut Berhadapan Dengan Bayern Munchen dan Barcelona
-
Dortmund Kembali Bertemu Dengan Mantan Pemainnya di Liga Champions
-
Unai Emery Cetak Rekor Baru Bersama Villarreal
-
Komentar Bijak Andy Robertson Usai Dilempari Korek Oleh Fans Benfica