DBasia.news – Gelandang muda Bayer Leverkusen, Julian Brandt, laris manis diincar banyak klub-klub Eropa. Juventus dan Liverpool juga siap bersaing merebutkannya dengan menebus klausul pembeliannya.
Julian Brandt menjadi satu di antara pemain sayap paling berbahaya di Bundesliga. Pemain 22 tahun tersebut sudah mencetak tujuh gol plus 14 assist di berbagai ajang.
Tidak heran, beberapa klub besar Eropa dikabarkan ingin mendapatkan tanda tangan Brandt. Apalagi, Brandt dikenal bisa bermain di beberapa posisi seperti sayap kanan dan kiri serta gelandang serang.
Bild mengabarkan, Juventus sudah mengarahkan pandangan kepada Julian Brandt. La Vecchia Signora menilai kehadiran Brandt bisa memperkaya pilihan Massimiliano Allegri pada sektor sayap.
Selain itu, Brandt juga bisa menjadi pelapis Cristiano Ronaldo yang sudah memasuki usia senja. Terlebih, saat ini proses perpanjangan kontrak Moise Kean masih berjalan di tempat.
Namun, Juventus tidak sendiri dalam perburuan Julian Brandt. Liverpool dikabarkan juga mengincar pemain asal Jerman tersebut.
Menurut manajer Liverpool, Jurgen Klopp, menganggap Brandt akan memberikan alternatif pada lini serang. Dengan begitu, sang pemain bisa menjadi senjata rahasia ketika trio Mohamed Salah, Sadio Mane dan Roberto Firmino mati kutu.
Liverpool dan Juventus dikabarkan tidak perlu repot-repot meyakinkan hati Leverkusen untuk mau melepas Brandt. Sebab, ia memiliki klausul rilis mencapai 25 juta euro dalam kontraknya.
Dengan begitu, Juventus dan The Reds akan berlomba memenangi hati Julian Brandt. Nilai kontrak plus jaminan bermain di tim utama bisa menjadi kunci.
-
Juventus Sadar Akan Peforma PSG di Liga Champions
-
Inter Milan Tidak Takut Berhadapan Dengan Bayern Munchen dan Barcelona
-
Dortmund Kembali Bertemu Dengan Mantan Pemainnya di Liga Champions
-
Unai Emery Cetak Rekor Baru Bersama Villarreal
-
Komentar Bijak Andy Robertson Usai Dilempari Korek Oleh Fans Benfica