DBAsia News

Fernando “El Nino” Torres Gantung Sepatu

Fernando “El Nino” Torres

DBasia.news –  Striker asal Spanyol, Fernando “El Nino” Torres, memutuskan untuk gantung sepatu alias pensiun. Torres mengutarakannya melalui media sosial.

Fernando Torres memulai karier di akademi Atletico Madrid. Setalah promosi ke tim senior pada 2001, bomber asal Spanyol itu memilih hengkang ke Liverpool enam musim berikutnya.

Nama Fernando Torres semakin harum setelah bermain di Liverpool. Ia mengemas 81 gol plus 20 assist selama empat musim membela The Reds.

Karier Torres semakin menanjak setelah menuju klub Inggris lainnya, Chelsea. Pemain 35 tahun tersebut menjadi bagian The Blues saat meraih titel Liga Champions pada musim 2011-2012. Satu tahun berselang, Torres membantu Chelsea memenangi Liga Europa.

Perlahan-lahan, karier Torres akhirnya menurun. Ia gagal menampilkan performa terbaik ketika berada di AC Milan. Tak heran, Torres memilih kembali ke Atletico Madrid pada musim 2016-2017. Bersama Los Rojiblancos, Torres kembali meraih gelar Liga Europa.

Setelah merasa cukup membela Atletico Madrid, Torres tertantang untuk melanjutkan karier di Asia. Sang pemain memilih klub asal Jepang, Sagan Tosu.

Akan tetapi, Torres hanya bertahan satu tahun di Sagan Tosu. Kali ini, sang pemain tidak ingin berganti klub kembali, melainkan pensiun.

“Setelah 18 tahun yang mengasyikkan, saatnya yang tepat untuk mengakhiri karier saya. Minggu tanggal 23, pukul 10:00 pagi waktu Jepang, saya akan mengadakan konferensi pers di Tokyo untuk menjelaskan detailnya. Sampai jumpa,” ungkap Fernando Torres di Instagram.

Selain berjaya pada level klub, Fernando Torres juga meraih kesuksesan bersama timnas Spanyol. Torres memenangi Piala Dunia 2010 dan Piala Eropa 2008 dan 2012.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?