DBAsia News

Ejekan dan Siulan Fans Warnai Kemenangan Barcelona atas Getafe

Barcelona


DBasia.news –  Fans Barcelona masih kesal dengan cara timnya kalah telah oleh Liverpool di Anfield pada ajang Champions League. Mereka mencurahkannya kala Barcelona menjamu Getafe di Camp Nou, Minggu (12/5) malam WIB.

Barcelona memang harus menerima kenyataan pahit menjadi korban remontada (kebangkitan lawan) dalam dua musim beruntun di Champions League. Setelah musim lalu menyia-nyiakan keunggulan agregat tiga gol dari AS Roma, kini mereka juga mengalami hal serupa saat berhadapan dengan Liverpool.

Setelah menang 3-0 pada leg pertama semifinal di Camp Nou, Lionel Messi dkk dilumat 4-0 di Anfield. Hasil itu tentunya mengejutkan sekaligus memupus harapan mereka untuk mengangkat trofi big ear di Wanda Metropolitano.

Kekalahan menyakitkan itu pun masih terbawa hingga laga kontra Getafe. Barcelona yang  sudah memastikan diri keluar sebagai juara La Liga musim ini harus melihat stadion Camp Nou dengan banyak bangku kosong.

Menurut lansiran ESPN, hanya 57 ribu bangku dari kapasitas 99 ribu bangku Camp Nou yang terisi dalam laga ini. Selain itu beberapa pemain Barcelona juga diejek para suporter mereka sendiri.

Sosok yang paling disorot superter adalah Philippe Coutinho yang gagal tampil bagus dalam laga leg kedua menghadapi mantan klubnya tersebut. Selain pemain Brasil itu gelandang Sergio Busquets juga diejek saat beberapa kali melakukan salah umpan.

Barcelona masih menyisakan satu pertandingan lagi di La Liga saat mereka bertandang ke markas Eibar pekan depan.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?