DBAsia News

Bukan Van Dijk, Pires Sebut Eden Hazard sebagai Calon Pemain Terbaik Premier League 2018-19

Eden Hazard


DBasia.news –  Perebutan titel Premier League 2018-19 berlangsung sangat sengit. Pemuncak klasemen sementara, Manchester City, hanya terpaut satu poin dari Liverpool yang ada di urutan dua.

Tidak hanya soal tim mana yang paling berpeluang meraih titel juara, persaingan untuk memperebutkan posisi empat besar juga tak kalah sengit. ​Chelsea, ​Tottenham Hotspur, ​Manchester United dan ​Arsenal sama-sama mengincar posisi tersebut demi dapat berlaga di kompetisi ​Champions League 2019/20.

Selain kedua hal di atas, publik pun nampaknya sudah memiliki jagoan masing-masing soal siapa pemain yang akan terpilih sebagai yang terbaik musim ini. Bek tangguh ​Liverpool, Virgil van Dijk dinilai menjadi sosok yang paling layak, terlebih jika melihat performa konsisten yang dia tampilkan bersama​ The Reds.

Namun hal berbeda justru disampaikan oleh legenda ​Arsenal, Robert Pires. Menurutnya, bintang ​Chelsea, ​Eden Hazard lebih layak untuk terpilih sebagai pemain terbaik ​Premier League musim ini.

“Saya pikir ​Eden Hazard adalah pemain terbaik di kompetisi ​Premier League. Dalam beberapa waktu terakhir, saya mendengar banyak pihak yang menilai jika (Virgil) Van Dijk diunggulkan untuk meraih gelar pemain terbaik ​Premier League musim 2018/19, tetapi hanya ada satu pemenang, dan namanya adalah ​Eden Hazard,” ujar Pires seperti dilansir ​Express.

“Saya menonton pertandingan​ Chelsea hanya karena ingin melihat ​Hazard bermain. Mereka sangat beruntung karena memiliki pemain seperti ​Hazard karena dia bisa melakukan hal yang tak bisa dilakukan oleh pemain mana pun di dunia ini,” tambah pria asal Prancis tersebut.

Performa ​Hazard di musim 2018/19 memang dapat dikatakan cukup istimewa, di bawah arahan Maurizio Sarri, pemain asal Belgia itu masih jadi sosok tak tergantikan di lini depan tim. Hazard juga sudah mencetak 15 gol dan 13 assist di seluruh kompetisi.

Jika pemain berusia 28 tahun itu sukses terpilih menjadi pemain terbaik ​Premier League musim 2018/19, penghargaan tersebut akan menjadi gelar pemain terbaik kedua bagi dirinya. ​Hazard sudah pernah memenangkannya di musim 2014/15.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?