DBAsia News

Bidik Joao Felix, Juventus Tidak Keberatan Lego Paulo Dybala

Joao Felix


DBasia.news –  Joao Felix tengah menjadi komoditas panas pemain muda di bursa transfer. Menurut Tuttosport, Juventus juga menginginkannya dan siap mengorbankan Paulo Dybala.

Nama Joao Felix tengah menjadi pembicaraan pencinta sepak bola Eropa. Bahkan, Felix disebut-sebut sebagai talenta terbaik Portugal setelah Cristiano Ronaldo.

Terbaru, Joao Felix membuktikan diri ketika Benfica menghadapi Frankfurt di Liga Europa. Masih berusia di bawah 20 tahun, Felix mencetak hattrick.

Kondisi tersebut membuat klub-klub top Eropa mengincar tanda tangannya. Termasuk di antaranya Barcelona, Real Madrid, Borussia Dortmund, hingga Manchester United dan Juventus.

Sebelumnya, Joao Felix mengindikasikan ingin pindah ke Spanyol. Beberapa waktu lalu, Felix menyebut lebih suka bermain di LaLiga dibandingkan Premier League.

Kondisi tersebut membuat Juventus harus bergerak cepat demi merekrut pemain berusia 19 tahun tersebut. Hal itu supaya Joao Felix tidak keburu dibeli tim lain.

Pilihan menguangkan Paulo Dybala pun mulai mengapung. Apalagi, kini Dybala tidak lagi menjadi pilihan utama di skuat inti Juventus dan masih memiliki banyak peminat.

Kedatangan Cristiano Ronaldo serta semakin bagusnya Federico Bernardeschi menjadi alasan penyerang asal Argentina itu tersingkir. Juventus pun dinilai tidak terlalu memerlukan jasa Paulo Dybala.

Paulo Dybala ditengarai memiliki harga di kisaran 100 juta euro. Jumlah tersebut cukup untuk menggoda Benfica melepas Joao Felix ke Juventus pada bursa transfer musim panas nanti.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?