DBAsia News

Wakil Presiden Juventus Bicara soal Manuver Transfer Inter Milan

Juventus

DBasia.news –  Inter Milan menjadi salah satu tim yang paling banyak disorot di musim panas ini. Di bawah asuhan Antonio Conte, Inter jadi kandidat petarung titel Serie A dan merekrut banyak pemain berkualitas.

Setelah finis di peringkat keempat liga musim lalu, Nerazzurri kini memiliki ambisi tinggi untuk bersaing dengan Juventus yang menjadi juara dalam delapan musim terakhir. Conte yang memiliki pengalaman menjadi juara dalam tiga musim secara beruntun dengan La Vecchia Signora diharapkan dapat membawa Inter kembali ke puncak sepak bola Italia.

Sebagai tim yang menempati puncak dalam delapan tahun terakhir, Juve tentu ingin mempertahankan posisi mereka. Pavel Nedved selaku wakil presiden Bianconeri menyoroti aktivitas Inter sepanjang bursa transfer musim panas 2019. Nedved memahami kualitas Conte dan juga Beppe Marotta yang pindah dari Juve untuk menjadi CEO Inter.

“Tentu pergerakan Inter sepanjang bursa musim panas 2019 memberikan kesan yang luar biasa. Antonio (Conte) menciptakan sejarah di Juventus dengan mendapatkan kesuksesan sebagai pemain maupun pelatih. Kami memahami kualitasnya dan begitu pula dengan (Beppe) Marotta. Kami paham bahwa kami memiliki lawan dengan kualitas tinggi yang ingin segera mendapatkan kesuksesan,” ucap Pavel Nedved dalam konferensi pers yang dikutip dari Football Italia.

Nedved juga menegaskan bahwa Juve selalu memiliki keinginan untuk meraih kesuksesan meskipun tidak memiliki kompetisi spesifik yang menjadi prioritas utama mereka pada musim 2019/20. 

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?