DBAsia News

Tim Sekaliber Manchester United Selalu Punya Target Meraih Trofi

Ole Gunnar Solskjaer


DBasia.news –  Ole Gunnar Solskjaer memperlihatkan mentalitas juara dengan target yang ambisius musim ini. Tidak ingin sekedar membawa Manchester United masuk empat besar Premier League, Solskjaer juga ingin meraih trofi.

Ole Gunnar Solskjaer menangani Manchester United sejak Desember 2018. Pria asal Norwegia itu menggantikan posisi Jose Mourinho yang dipecat.

Akan tetapi, Ole Gunnar Solskjaer hanya bertugas hingga musim 2018-2019 berakhir. Manchester United dikabarkan berniat mencari sosok manajer yang lebih berpengalaman.

Hal itu tentunya cukup disayangkan. Di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer, Manchester United tampil impresif dengan meraih delapan kemenangan beruntun.

Hasil tersebut membuat Manchester United masuk ke empat besar klasemen sementara Premier League. Namun, Ole Gunnar Solskjaer menegaskan itu bukan targetnya bersama The Red Devils.

“Manchester United masih bisa memenangi Liga Champions atau juga Piala FA. Kami tidak bisa hanya mengincar posisi empat besar Premier League,” tutur Ole Gunnar Solskjaer.

“Kami ingin bisa memenangi sesuatu musim ini. Saya berharap bisa mendampingi Manchester United dan berpikir kami akan selalu meraih kemenangan.”

“Itu bukan sekadar mimpi, kami Manchester United dan harus selalu mengincar untuk menang. Kami harus menatap ke depan untuk melakukannya,” lanjut Ole Gunnar Solskjaer.

Selanjutnya, Ole Gunnar Solskjaer bakal memimpin Manchester United pada laga kontra Burnley. The Red Devils bakal berstatus sebagai tim tuan rumah.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?