DBasia.news – Marko Simic merupakan striker Persija Jakarta yang amat tajam. Ia pun menjadi aktor utama Persija bisa meraih gelar juara Liga 1 2018.
Simic berhasil mencetak dua gol saat Persija menang 2-1 atas Mitra Kukar, pada laga pekan ke-34 Liga 1 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (9/12). Hasil ini memastikan Persija duduk di puncak klasemen akhir Liga 1 2018 dengan raihan 62 poin dari 34 laga.
Total, penyerang asal Kroasia tersebut mencetak 38 gol selama musim 2018, dari Piala Presiden hingga Liga 1 . Namun, Simic tak mampu mencetak gol ketika Persija berlaga di pulau Sumatera dan Sulawesi. Simic sangat subur melawan klub-klub di pulau Jawa dan Papua, bahkan Singapura pada ajang Piala AFC 2018.
Namun, Simic berhasil menciptakan gol di Stadion Teladan saat Persija menghadapi PSMS Medan di Liga 1. Akan tetapi, gol yang diciptakan merupakan gol bunuh diri.
Berikut Statistik Gol Marko Simic:
- Pulau Jawa
Stadion Utama Gelora Bung Karno: 15 Gol
Stadion Patriot: 3 Gol
Stadion Pakansari: 1 Gol
Stadion Pakansari: 1 Gol
Stadion Manahan: 6 Gol
Stadion Kanjuruhan: 1 Gol
Stadion Sultan Agung: 1 Gol
- Pulau Bali
Stadion I Wayan Dipta: 4 Gol
- Pulau Kalimantan
Stadion 17 Mei: 1 Gol
Stadion Aji Imbut: 1 Gol
- Pulau Papua:
Stadion Mandala: 1 Gol
Stadion Marora: 1 Gol
- Pulau Madura:
Stadion Gelora Ratu Pamelingan: 1 Gol
- Singapura:
Stadion Jalan Besar: 1 Gol