DBAsia News

Setiap main di SUGBK, Jakmania Beri Keuntungan untuk Persija Sampai Rp 5 Miliar

Jakmania

DBasia.news – The Jakmania menjadi salah satu sumber penghasilan terbesar Persija Jakarta. Hal tersebut diungkapkan oleh Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade.

Pasalnya, kehadiran Jakmania di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) ketika Persija bertanding, membuat finansial dan kesejahteraan klub sangat baik.

Untuk itu, ia mengucapkan banyak terima kasih kepada Jakmania. Terutama dalam mendukung Persija tiada henti dengan kesabaran.

“Perjuangan kami selama ini membuahkan hasil yang sangat menggembirakan. Pertama kami juara di Malaysia, lalu Piala Presiden, dan terakhir Liga 1,” tutur Gede di Balaikota, dalam parade pawai juara Persija, Sabtu (15/12).

“Kehadiran Jakmania saat Persija bertanding di GBK membuat kami mendapatkan keuntungan Rp 5 miliar. Mereka itu sponsor utama kami,” tukasnya.

Persija sejatinya menggunakan SUGBK sebagai kandang dalam beberapa laga. Pasalnya, SUGBK dipakai untuk Asian Games dan Asian Para Games 2018.

Sisanya, Persija harus bermarkas di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi, Stadion Wibawa Mukti Cikarang, Stadion Sultan Agung Bantul, dan Stadion Pakansari Bogor.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?