DBAsia News

PSS Sleman Bungkam Persebaya Surabaya

PSS Sleman

DBasia.news –  PSS Sleman kembali menuai hasil positif di Stadion Maguwoharjo setelah mengalahkan Persebaya Surabaya dengan skor 2-1 pada pertandingan pekan kedelapan Liga 1 2019, Sabtu (13/7) malam WIB.

Tambahan tiga angka ini mengangkat posisi PSS ke peringkat lima klasemen sementara usai mengoleksi 12 poin. PSS yang bermain di hadapan pendukungnya menerapkan permainan terbuka sejak peluit kick-off ditiupkan wasit. Sedangkan Persebaya cenderung menunggu sambil mencari celah membuka pertahanan lawan.

Persebaya mengejutkan tuan rumah pada menit ke-27 setelah mampu unggul lebih dulu. Bola muntah tendangan Dzhalilov yang mengenai mistar disambar Lizio, sehingga menghujam gawang Try Hamdani.

Upaya menyamakan kedudukan PSS membuahkan hasil memasuki menit ke-39. Ferreira menusuk dari sisi kanan serangan melepaskan umpan ke depan gawang yang diselesaikan Yevhen Bokhashvili, sehingga babak pertama ditutup dengan skor 1-1.

Pertandingan antara PSS dan Persebaya tetap berlangsung ketat di babak kedua.

Stadion Maguwoharjo kembali bergemuruh setelah PSS berbalik unggul di menit ke-55. Irkham Zahrul melepaskan umpan dari sisi kanan serangan yang disambar Haris Tuharea untuk menaklukkan Miswar.

PSS nyaris mengemas kemenangan dengan skor 3-1 dua menit menjelang laga berakhir. Sayangnya, tendangan Yevhen yang melakukan aksi solo run masih menghajar mistar gawang, sehingga kedudukan 2-1.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?