DBAsia News

PSG Berikan Kekalahan Pertama kepada Man United di Era Solskjaer

Man United


DBasia.news –  Berakhir sudah rentetan laga tidak pernah Manchester United di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer. Red Devils kalah 0-2 dari PSG (Paris Saint-Germain) di leg satu 16 besar Liga Champions yang berlangsung di Old Trafford, Rabu (13/2) dini hari WIB.

Paris Saint-Germain tidak bisa memainkan Neymar dan Edinson Cavani yang masih cedera. Sementara itu, Manchester United tampil dengan kekuatan penuh dengan menempatkan Marsus Rashford sebagai ujung tombak.

Paris Saint-Germain menguasai pertandingan pada babak pertama. Les Parisiens mencatatkan penguasaan bola hingga 54 persen. Namun, kedua klub mengkreasikan peluang yang sama yakni tiga.

PSG membahayakan pertahanan Manchester United saat pertandingan memasuki menit ke-6. Angel Di Maria memberikan umpan sodoran kepada Marco Verratti. Namun, tendangan sang gelandang masih belum tepat sasaran.

Tim tamu sempat mencetak gol melalui Kylian Mbappe pada menit ke-28. Memanfaatkan kerja sama Verratti dan Julian Draxler, pemain asal Prancis tersebut mengecoh David De Gea. Namun, gol tersebut tidak disahkan karena Mbappe terlebih dahulu offside.

Manchester United mencoba membalas menekan PSG melalui aksi Marcus Rashford, Jesse Lingard, dan Anthony Martial. Namun, tidak ada gol yang tercipta. Babak pertama ditutup dengan skor 0-0.

Presnel Kimpembe membuat publik tuan rumah terdiam setelah mencetak gol pada menit ke-53. Kimpembe menyambar tendangan sudut Di Maria.

Tujuh menit berselang, Paris Saint-Germain memperbesar jarak menjadi 2-0 melalui Kylian Mbappe. Sang pemain memanfaatkan umpan Di Maria sari sisi kiri pertahanan Manchester United.

PSG hampir mencetak gol ketiga pada pertandingan tersebut pada menit ke-63. Mbappe kembali menjadi aktor serangan, namun tendangan sang pemain masih bisa dibendung De Gea.

Manchester United mencoba menambah daya serangan dengan memasukkan Romelu Lukaku. Sayangnya, usaha tersebut tidak berbuah hasil. Bahkan, The Red Devils harus bermain dengan 10 pemain usai Pogba mendapat kartu kuning kedua pada menit ke-89.

Hingga akhir pertandingan, PSG mampu mempertahankan keunggulan. Itu merupakan kekalahan perdana Ole Gunnar Soslkjaer setelah pada 11 pertandingan sebelumnya meraih 10 kemenangan dan satu imbang. Hasil tersebut menjadi modal berharga bagi PSG untuk pertemuan kedua yang rencananya dihelat pada 7 Maret.

Sementara itu, pada laga lainnya AS Roma meraih kemenangan 2-1 atas FC Porto. Dua gol Il Giallorossi dicetak Nicolo Zaniolo. Sedangkan, gol Porto dikreasikan Adrian Lopez.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?