DBAsia News

Persija Jakarta Bicara soal Polemik Bintang di Atas Logo

Persija Jakarta

DBasia.news – Dihitung dari masa perserikatan, atau lebih tepatnya sejak Liga Indonesia pada medio 1994, Persija Jakarta sudah mengoleksi 11 gelar juara dan dua kali menjadi yang terbaik.

Persija sejajar dengan Persib Bandung dan Persebaya Surabaya yang juga mengemas dua trofi sejak Liga Indonesia 1994. Persipura Jayapura menjadi tim yang paling banyak meraih gelar, jumlahnya hingga empat.

Lantaran pernah lebih dari sekali menjadi kampiun, Persib memasang dua bintang dan Persipura empat bintang di atas logonya. Adapun, Persija baru satu. Yang selama ini ditafsirkan, tim berjuluk Macan Kemayoran itu telah meraih sepuluh gelar juara, sebelum mengoleksi trofi yang kesebelasnya pada musim lalu.

Berpatokan pada sistem di Liga Italia, setiap tim yang telah mencapai sepuluh gelar juara, akan menempelkan satu bintang di atas logonya. Jumlah bintang akan bertambah bila mencapai 20 kali juara dan seterusnya.

Di Liga Indonesia, belum ada aturan soal penempatan jumlah bintang di atas logo. Setiap klub berhak menafsirkannya secara mandiri.

Tapi itu tidak berlaku untuk Persija. Macan Kemayoran tetap akan menggunakan satu bintang, walau telah membukukan sembilan trofi Perserikatan plus dua Liga Indonesia.

Makna bintang di atas logo Persija mengikuti kebiasaan di Liga Italia. Ketua Umum suporter Persija, Jakmania, Tauhid Indrasjarief membocorkan bahwa tim kebanggaannya tetap akan memakai satu bintang.

“Tidak terlalu mempermasalahkan bintang, tapi saya lihat aspirasi anak Jakmania itu 1 bintang. Kenapa saya tidak terlalu mempermasalahkan? Karena tidak ada regulasi yang pasti dari PSSI,” ujar Tauhid.

“Anak-anak (Jakmania) berharap satu bintang itu kan berkiblat pada Italia. Italia sepuluh kali juara, 1 bintang, di kita kan tak ada aturan seperti itu. Mau Persipura empat bintang, Persib pakai dua bintang, itu hak mereka. Mereka merasa juara, mereka punya pemahaman berbeda, itu hak mereka.”

“Tapi, karena aspirasi dari anak-anak cukup 1 bintang, saya sudah sampaikan ke manajemen dan ke sponsor, kami minta 1 bintang. Mereka akan tercetak, tapi yang berikutnya mereka janji. Menurut mereka jersey sudah ada yang tercetak (dua bintang). Tapi berikutnya, saya minta satu bintang,” kata pria yang karib dipanggil Bung Ferry tersebut.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?