DBAsia News

Pernah Nyaris Dapatkan Bale, Moyes Ungkapkan Kekecewaannya

Gareth Bale


DBasia.news –  Eks manajer Manchester United, David Moyes, mengaku nyaris memboyong Gareth Bale ke Old Trafford. Namun Moyes harus gigit jari lantaran Real Madrid berhasil membajak Bale.

Moyes menggantikan Sir Alex Ferguson di kursi manajer Man. United pada musim panas 2013. Manajemen Setan Merah langsung berupaya memenuhi keinginan dan bernegosiasi dengan Spurs untuk transfer Bale.

Tottenham Hotspur memilih untuk melepas Gareth Bale ke Real Madrid dengan nilai transfer 86 juta pounds. Gagal mendapatkan servis winger tim nasional Wales tersebut, Manchester United akhirnya mendatangkan Marouane Fellaini dan Juan Mata.

“Saya ingin Gareth Bale menjadi rekrutan perdana saya di Manchester United. Kami melakukan pendekatan dan berbicara dengan dia, tetapi dia telah memutuskan untuk hijrah ke Real Madrid dan kami tidak bisa mengubahnya,” ujar David Moyes.

“Saya sangat kecewa karena melihat dia punya tipikal pemain Manchester United. Dia membawa diri dengan baik. Saya pikir dia pemain yang luar biasa.Dia bisa bermain di sayap dan kini sebagai striker,” katanya.

“Saya hanya berpikir dia atlet yang hebat dan pesepak bola brilian. Saya pikir dia akan cocok dengan apa yang kami inginkan, tetapi saya tidak bisa mengubah keputusan dia,” kata David Moyes.

Gareth Bale belakangan digosipkan mulai tidak betah di Real Madrid dan beberapa kali mendapat sorakan bernada negatif dari para suporter. Manchester United dikabarkan menjadi salah satu klub yang dihubungkan dengan mantan pemain Spurs tersebut.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?