DBasia.news – Semenjak datang ke Napoli sebagai pemain pinjaman Arsenal, David Ospina langsung menjadi kiper nomor satu Napoli. Berkat penampilan hebatnya itu, menurut Carlo Ancelotti, pelatih Napoli, klub akan mempermanenkan kontraknya.
Ospina bergabung dengan Napoli setelah The Gunners mendatangkan Bernd Leno dari Bayer Leverkusen pada periode yang sama, rekrutmen yang membuat penjaga gawang asal Kolombia itu tidak dapat memperoleh jaminan mengenai waktu bermainnya dengan tim London Utara itu.
Kepindahannya ke Stadio San Paolo memberikan menit bermain yang jauh lebih tinggi kepada Ospina, dan kontribusi yang ditunjukkannya saat ini dihargai oleh Ancelotti dan para staf Il Partenopei.
“(David) Ospina seharusnya tampil dalam pertandingan Europa League sebelumnya, tetapi sedang tidak berada dalam kondisi yang maksimal jadi saya mengambil keputusan untuk menurunkannya dalam pertandingan dengan Torino. Ospina akan tetap berada di Napoli musim depan, berapapun jumlah pertandingan yang diikutinya musim ini,” ujar Carlo Ancelotti dalam konferensi pers yang dikutip dari Football Italia.
Spekulasi mengenai masa depan Ospina dengan Napoli sudah cukup sering diperbincangkan di Italia terkait kedatangan Alex Meret beberapa waktu sebelum peminjaman Ospina, tetapi saat ini kedua pemain itu, ditambah dengan Orestis Karneziz, mendapatkan waktu bermain yang cukup seimbang.