DBAsia News

Menang Atas Saint Etienne, Thomas Tuchel Cetak Rekor

Thomas Tuchel

DBasia.news – Paris Saint Germain (PSG) sepertinya memang tidak punya lawan di Ligue 1. Terbaru anak asuh Thomas Tuchel mempermalukan Saint Ettienne dengan skor 4-0 di Parc des Princes, Jumat (14/9) atau Sabtu dini hari WIB.

Yang perlu jadi sorotan, PSG tanpa dua pemain bintangnya pada laga ini. Ya, Tuchel memutuskan mengistirahatkan Neymar untuk pertandingan melawan Liverpool di Liga Champions, tengah pekan depan. Kemudian Kylian Mbappe sedang menjalani skorsing.

Namun satu gol Julian Draxler, Edinson Cavani, Angel Di Maria dan Moussa Diaby memastikan PSG meraih kemenangan pada enam pertandingan pertama Tuchel sebagai pelatih. Praktis Tuchel juga diganjar rekor.

Dia jadi pelatih PSG pertama yang sukses merengkuh enam kemenangan berturut-turut saat mengawali karier di tim. Rekor ini sebelumnya dipegang oleh Carlo Ancelotti dengan lima kemenangan beruntun pada tahun 2011.

“Saya senang dengan kemenangan ini. Sangat penting untuk memainkan beberapa opsi yang kami miliki. Tiga poin dari laga ini juga bagus untuk rasa percaya diri tim yang akan bertemu Liverpool di Anfield. Laga itu bakal jadi ujian besar untuk tim. Tapi kami percaya diri,” kata Tuchel.

Salah satu bintang kemenangan PSG adalah Draxler. Maklum ia sempat dibebat cedera saat memulai musim. Namun melawan Saint Ettienne, ia bermain penuh 90 menit dan mencetak satu gol. Usai pertandingan, Draxler mengaku siap diturunkan pelatih di posisi bermain berbeda.

“Sangat penting buat saya jadi pemain serba bisa. Saya tahu posisi saya di tim. Tapi saya sangat ambisius dan ingin bermain sesering mungkin. Oleh karena itu, saya harus bisa bermain di banyak posisi,” Draxler menuturkan.

Dengan hasil sempurna dari lima pertandingan awal Ligue 1, PSG memimpin klasemen dan unggul enam poin atas Dijon. Dijon sendiri baru memainkan pertandingan kontra Angers, Sabtu atau Minggu dini hari WIB.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?