DBAsia News

Masuk Timnas U-16, Pemain Muda Persija Jakarta Tak Mau Cepat Puas

Fajar Setiawan

DBasia.news –  Bek sayap Persija Jakarta, Fajar Setiawan, menjadi salah satu pemain yang menembus skuat timnas Indonesia untuk mengikuti Piala AFF U-15 di Thailand.

Timnas Indonesia akan mengikuti ajang yang diselenggarakan pada 25 Juli hingga 8 Agustus mendatang. Indonesia tergabung di Grup A bersama Myanmar, Vietnam, Timor Leste, Singapura, serta Filipina.

Fajar bangga dengan kesuksesan dirinya menembus skuad arahan pelatih Bima Sakti tersebut, namun pemain yang membela Persija U-16 itu sadar bahwa ini masih langkah awal.

“Bangga tentunya saya tapi saya tidak boleh puas, dan yang terpenting saya bersyukur dengan ini. Siap melakukan hal yang terbaik, sementara hasil pasrah yang penting harus kerja keras di timnas,” tutur dia.

Ajang ini dijadikan Bima sebagai langkah awal tim bentukannya yang menargetkan Piala Asia U-16. Indonesia akan menjadi tuan rumah pada babak kualifikasi event tersebut, September nanti.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?