DBAsia News

Manajer Sriwijaya FC Tak Mau Menahan-nahan Beto dan Vizcarra untuk Hengkang

Alberto Goncalves

DBasia.news – Dua pemain Sriwijaya FC (SFC) Alberto Goncalves dan Esteban Vizcarra, berhasil naturalisasi saat bersama Laskar Wong Kito.

Manajer SFC Ucok Hidayat, menjadi orang paling berjasa dalam membantu kedua pemain asing itu menjadi warga negara Indonesia.

Kendati cukup dipandang dan dihormati Beto dan Vizcarra, Manajer SFC Ucok Hidayat tak mau memanfaatkan hal itu.

Ucok menegaskan tidak akan memaksa pemain jika ingin pergi membela tim lain. Ia bisa memaklumi jika itu keputusan sang pemain, meski keinginan bertahan tetap ada.

 

Esteban Vizcarra


“Tak ada hutang budi. Beto dan Vizcarra sudah berikan yang terbaik buat tim,” ujar Ucok, Rabu (27/12).

Manajemen juga harus realistis, andai kata kedua pemain bertahan. Tentunya gaji mereka harus dibayar.

“Siapa yang bayarnya, itu harus dipikirkan,” ucapnya.

Sebelumnya, Dirut PT Sriwijaya Optimis Mandiri Muddai Madang juga telah menyampaikan jika harga kedua pemain pastinya cukup mahal bagi tim di Liga 2.

Baik Beto dan Vizcarra masih punya nama besar dan jadi rebutan tim di Liga 1. Nilai kontrak pemain pun tidak kecil, sehingga hal itu harus dipikirkan.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?