DBAsia News

Kata Witan Sulaeman Usai Debut bersama PSIM

Witan Sulaeman

DBasia.news –  Witan Sulaeman mencatatkan debutnya bersama PSIM Jogja. Debut dilakukan dalam pertandingan Liga 2 2019 kontra Persiba Balikpapan, Kamis (22/8) sore di Stadion Mandala Krida Yogyakarta.

Pemain Timnas Indonesia U-23 ini menjadi salah satu rekrutan anyar Laskar Mataram untuk menghadapi putaran kedua kompetisi 2019 yang semakin ketat. Ia akan bermain dibawah asuhan pelatih Aji Santoso setidaknya sampai gelaran Liga 2 berakhir.

Meski kerap membela Indonesia di ajang internasional, pemain muda ini mengatakan. jika sempat gugup saat bermain di depan hadapan puluhan ribu suporter PSIM. Suport dari Brajamusi dan The Maident diakui membuat dirinya sedikit nervous.

“Awalnya sedikit nervous, tapi alhamdulillah semua berjalan dengan normal dan bisa membawa PSIM meraih kemenangan,” ungkap pemuda asal Palu ini.

“Perjalan masih panjang, kami harus terus fokus di setiap laga. Semoga proses adaptasi dengan teman-teman baru semakin cepat,” imbuhnya.

Witan sendiri tidak bermain penuh dalam laga pekan ke-12 tersebut. Dirinya ditarik keluar dan digantikan oleh Raymod Tauntu dipertengahan babak kedua. Menanggapi hal ini, coach Aji Santoso mengatakan, jika kondisi Witan belum maksimal, terlalu beresiko jika memaksannya untuk bermain penuh.

Tak hanya menyorot pemuda 17 itu, mantan pelatih Persela Lamongan ini mengapresiasi perjuangan yang ditunjukkan oleh rekrutan barunya tersebut. Ia melihat timnya sudah menunjukkan progres meski belum maksimal.

“Kondisi Witan memang belum 100 persen, makanya tadi kita tarik keluar di babak kedua. Namun setidaknya pemain baru ini bisa menunjukkan kemampuannya,” terang Aji.

“Seperti yang saya sampaikan kemarin, tidak mudah karena pemain perlu adaptasi. Tapi yang paling penting, saya bangga dan mengapresiasi perjuangan para pemain atas hasil positif ini,” tutup pria kelahiran Malang ini.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?