DBasia.news – Pelatih Inter Milan, Antonio Conte keluhkan peran wasit pada hasil akhir matchday dua Liga Champion, saat timnya melawan Barcelona pada Kamis (3/10) di Camp Nou. Ia merasa kecewa dengan kekalahan Inter Milan dari Barcelona 1-2 dan secara terang-terangan menyalahkan wasit yang bertugas pada laga itu.
Dalam pandangan allenatore I Nerazzurri itu, kepemimpinan Damir Skomina pada laga Barcelona vs Inter milan tidaklah bagus. Dia secara khusus menuding satu putusan krusial yang lantas menjadi titik balik permainan.
“Sedari awal, ada begitu banyak hal yang tak saya sukai terkait kepemimpinan wasit. Saya tak mau bicara soal ini, tapi kami di bangku cadangan merasa tak dihormati,” ungkap Antonio Conte selepas pertandingan seperti dikutip dari Tuttomercatoweb.
Mantan pelatih Chelsea dan Juventus itu menambahkan, “Wasit yang bertugas adalah wasit internasional. Dia adalah sosok yang sarat pengalaman dan memimpin final Liga Champions musim lalu. Seharusnya dia bukanlah seseorang yang bisa terpengaruh atmosfer Camp Nou.”
Satu insiden yang benar-benar membuat Antonio Conte kesal adalah saat Inter Milan tak diberi hadiah penalti. “Tak dapat disangkal, hingga episode kemungkinan penalti, kami telah tampil baik. Lalu, kami kebobolan dan Barca meraih kepercayaan diri,” ujar dia lagi.
Dari segi permainan, Antonio Conte merasa bangga Nicolo Barella dkk. mampu merepotkan Barcelona. Menurut dia, sungguh tak adil ketika dia dan anak-anak asuhnya harus pulang dengan tangan hampa. Seharusnya, kata dia, I Nerazzurri mendapatkan hasil yang lebih baik.