DBAsia News

Jurgen Klopp Buka Peluang Rekrut Bakal Calon Pemain Kelas Dunia

DBasia.news –  Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, selalu membuka pintu lebar untuk potensi kedatangan bakat-bakat muda yang berpotensi jadi pemain kelas dunia.

Dalam kurun waktu empat tahun melatih Liverpool, Klopp telah mengembangkan klub asal Merseyside itu menjadi tim petarung titel Premier League dan raksasa di Eropa. Dia telah mempersembahkan titel Liga Champions dan Piala Super Eropa.

Liverpool mengasah pemain-pemain sekaliber Sadio Mane, Roberto Firmino, Mohamed Salah, Virgil van Dijk, dan Alisson Becker, menjadi bintang kelas dunia. Hal itu, menurut Klopp, jadi salah satu pondasi dasar Liverpool. Tak ayal klub tidak menutup kemungkinan merekrut pemain dengan label bakal calon pemain kelas dunia.

“Dalam sepak bola, ada dua cara untuk berkembang. Satu dengan merekrut pemain-pemain bagus dan yang kedua berlatih, tapi memiliki waktu bersama selalu bagus,” ucap Klopp, melansir dari Goal.

“Kami tidak mulai pada minus 20 dan berkata ‘Berbicara mengenainya, situasi bola mati, kami melakukan ini dan itu’ dan Anda harus menjelaskan kepada enam pemain dan Anda pikir ‘Oh Tuhan!”.

“Memiliki landasan sangat hebat, tapi Anda butuh pemain-pemain kelas dunia dan jika tidak ada lagi pemain kelas dunia, mereka butuh potensi kelas dunia. Itulah yang kami butuhkan di klub seperti Liverpool. Saya pikir itulah yang kami telah coba lakukan dan ini bekerja dengan sangat baik,” terang dia.

Kini, dengan pemain-pemain yang lebih matang, berpengalaman, berkembang, dan bertaraf kelas dunia, Liverpool selalu jadi unggulan pemenang di setiap kompetisi yang dimainkan. Liverpool masih jadi kandidat petarung titel Premier League musim ini bersama Manchester City.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?