DBAsia News

Jorginho: Timnas Italia Jadi Mirip Timnas Brasil

DBasia.news –  Gelandang tim nasional Italia, Jorginho, menilai performa timnya sedikit mirip dengan Brasil usai Azzurri melibas Armenia dengan skor telak 9-1 dalam laga lanjutan kualifikasi Euro 2020 dini hari tadi (19/11).

Timnas Italia asuhan Roberto Mancini menunjukkan keperkasaannya dengan menang 9-1 atas timnas Armenia. Hasil tersebut membuat mereka kini membukukan rekor sebelas kemenangan beruntun. Di mata Jorginho, rekor itu terasa manis karena diraih dengan permainan apik.

“Ada sesuatu seperti Brasil: mentalitas proaktif, menghibur, dan selalu mencari gol. Kami bisa saja berhenti, tapi kami memilih terus menggempur demi menghormati lawan. Kami terus bermain dengan gembira dan menghibur semua orang yang datang ke stadion,” urai Jorginho kepada Rai Sports seperti dikutip dari Tuttomercatoweb.

Bagi pemain Chelsea itu, kemajuan yang diperlihatkan timnas Italia sangatlah menggembirakan. Menurut dia, hasil sempurna pada Kualifikasi Piala Eropa 2020 adalah bukti kemajuan yang diperoleh para pemain muda Gli Azzurri. Ini, kata dia, adalah modal berharga.

Meskipun sebelas kemenangan beruntun diraih dari tim-tim kelas dua, Jorginho menilai timnas Italia siap menghadapi tim-tim besar. Dalam pandangannya, Gli Azzurri memang harus mengukur diri dengan menghadapi tim-tim kuat.

“Kami sedang memperispkan diri untuk ujian penting melawan tim-tim besar. Kami terus bekerja untuk meningkatkan diri pada sisi-sisi yang masih lemah dan memperkuat kekuatan yang sudah ada dalam permainan kami. Kukira kami dapat meraih sesuatu yang besar,” jelas Jorginho lagi.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?