DBAsia News

Inter Angkat Koper dari Europa League, Ini Komentar Luciano Spalletti

Luciano Spalletti


DBasia.news –  Inter Milan harus mengubur impian melaju jauh di Europa League. Perjalanan Inter kandas di fase 16 besar Europa League kala kalah 0-1 dari Eintracht Frankfurt di San Siro, Jumat (15/3) dini hari WIB.

Bermain imbang tanpa gol di pertemuan pertama, membuat kedua tim masih memiliki peluang untuk lolos.​ Nerazzurri juga jadi tim yang cukup diunggulkan, mengingat mereka tampil di hadapan pendukungnya sendiri. Sayang, akhirnya mereka harus takluk 0-1 melalui gol tunggal Luka Jovic di menit keenam.

Menanggapi kekalahan dan tersingkirnya ​Inter, Luciano Spalletti selaku manajer tim benar-benar tak bisa menutupi rasa kesal serta kecewanya. Dia bahkan mengakui jika timnya memang tampil buruk sejak awal laga dimulai.

“​Inter Milan kurang segalanya. Kami pun langsung kehilangan keseimbangan setelah membuat kesalahan yang berujung pada terciptanya gol Luka Jovic di menit keenam. Hal tersebut membuat semuanya menjadi sangat sulit. Gol tersebut juga membuat para pemain tegang dan tak lagi memiliki harapan untuk lolos ke babak berikutnya,” ujar Spalletti dilansir ​Football Italia.

“Tim sebenarnya memiliki banyak waktu untuk dapat membalikkan keadaan, seharusnya kami juga bermain dengan cerdas, namun yang terjadi malah sebaliknya. Para pemain benar-benar tampil buruk dan tidak tampil sebagai sebuah tim,” tambah pria berusia 60 tahun tersebut.

Tersingkirnya ​Inter dari Europa League nampaknya semakin membuat posisi Spalletti sebagai manajer tim semakin tidak aman. Bahkan pihak klub disebut akan segera menjadikan Jose Mourinho sebagai suksesornya mulai musim 2019/20 mendatang.

Setelah pertandingan ini,​ Inter akan langsung dihadapkan dengan laga sulit kontra salah satu rival abadi sekaligus rival terkuatnya,​ AC Milan di pekan ke-28​ Serie A, Senin (18/3) dini hari WIB.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?