DBAsia News

Gelandang Atletico Madrid Yakin Kalahkan Liverpool

DBasia.news –  Gelandang Atletico Madrid, Saul Niguez, merasa yakin ia bersama rekan-rekannya bisa kalahkan Liverpool pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions.

Saul Niguez merasa yakin  didasarkan pada pengamatannya belakangan ini. Secara spesifik, dia merujuk pada laga terakhir Liverpool saat melawan Norwich City. Kala itu, tim asuhan Juergen Klopp dibuat frustrasi dan hanya menang berkat sentuhan ajaib Sadio Mane.

“Liverpool adalah tim yang sangat komplet. Mereka adalah tim hebat. Namun, mereka kesulitan bila Anda bertahan lebih dalam karena mereka sangat bagus dalam transisi,” ujar Saul Niguez seperti dikutip dari The Guardian.

Pemain serbabisa itu menambahkan, “Aku menonton mereka melawan Norwich. Andai tak ada kontrol luar biasa dari Mane, mereka tak akan menang.”

Untuk itulah, Saul menyebut Atletico Madrid sebaiknya bermain bertahan dengan lebih dalam. Mereka harus membuat Mohamed Salah dkk. frustrasi dan tak mendapatkan peluang mencetak gol.

Meskipun demikian, Saul Niguez juga mengingatkan, ada faktor lain yang membuat Liverpool begitu susah ditaklukkan. Itu adalah mentalitas yang luar biasa. Menurut dia, hal itu akan membuat Atletico Madrid tetap saja tak akan mudah menjinakkan The Reds.

“Mereka telah memenangi begitu banyak pertandingan yang sebenarnya bisa saja berujung seri atau kalah. Ini menunjukkan kepada kita tentang apa yang mereka miliki. Itu bukan keberuntungan. Itu adalah kerja keras, pengorbanan, dan tak mau menyerah untuk setiap kali kehilangan bola,” pungkas Saul.

Atletico Madrid akan menjamu Liverpool di Stadion Wanda Metropolitano pada leg I babak 16-besar Liga Champions, Rabu (19/02) dini hari WIB. Saul Niguez dkk. tak terlalu diunggulkan karena sepanjang musim ini menunjukkan performa yang begitu labil.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?