DBasia.news – Kiper Atletico Madrid, Jan Oblak disebut sebagai kiper terbaik dunia saat ini. Label ini tentu didasari angka-angka statistik penampilan pemain asal Slovenia tersebut.
Dikutip dari marca, Minggu (29/2/2020) Oblak menjadi pemain paling penting skuat Atletico Madrid saat singkirkan Liverpool di leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Anfield.
“Oblak benar-benar penting, seperti halnya (Stefan) Savic, Felipe, (Joao) Felix… Kami punya kiper terbaik dunia, seperti halnya Barcelona memiliki Messi yang merupakan sosok pembela. Oblak adalah yang terbaik. Dia jadi pembeda bagi kami,” ujar Diego Simeone usai laga.
Hasil laga kedua tim menunjukkan fakta bahwa Oblak memang lebih baik dibanding kiper Liverpool, Alisson Becker. Oblak sejak bermain bersama Atletico Madrid juga memiliki kebobolan cukup sedikit di kompetisi Liga Spanyol.
Melakoni debut pada 2015 dan mampu meraih clean sheet pada laga tersebut, Oblak tercatat sudah menjalani 180 pertandingan di Laliga. Dari 180 laga, ia hanya kebobolan sebanyak 155 gol. Artinya, rata-rata ia kebobolan tidak sampai 1 persen alias 0,63 per perpertandingan.
Data dari Opta juga menempatkan Oblak sebagai kiper terbaik di lima liga top Eropa. Ia memiliki aksi penyelamatan terbaik dibanding kiper-kiper lain, presentasenya mencapai 79,55 persen.
Oblak bahkan mampu mencatatkan 78,5 persen menahan temabakan. Angka ini lebih tinggi jika dibandingkan dengan mantan kiper Arsenal, Petr Cech yang catatkan 78,7 persen menahan tembakan pemain lawan.
-
Resmi Diperkenalkan, Antoine Griezmann Klaim Atletico Madrid Klub Terbaik
-
Simeone Akui Akan Sulit Pertahankan Performa Sensasional Atletico Madrid
-
Atletico Madrid Ditumbangkan Tim Divisi Tiga Sepak Bola Spanyol
-
Masih Positif Corona, Luis Suarez Tetap Miliki Peluang Perkuat Atletico Saat Hadapi Bayern
-
Kalahkan Atletico Madrid, Hans Dieter Flick Puji Efisiensi Bayern Munchen