DBAsia News

Demi Jam Terbang, Gian Zola Siap Hengkang dari Persib Bandung

Gian Zola

DBasia.news – Gian Zola Nasrulloh di ambang kariernya bersama Persib Bandung. Itu karena banyak klub-klub yang tertarik dengannya.

Dari kabar yang didapat, pemain berusia 20 tahun ini diminati enam klub Indonesia dan empat klub asal Thailand. Namun, Zola belum memberikan jawaban karena masih terikat kontrak dengan Persib hingga 2020.

“Yang pasti saya masih menunggu kepastian dari Persib,” ungkap Zola, Rabu (02/01).

Zola memastikan hanya akan memilih klub yang akan memberikan lebih banyak kesempatan untuk bermain. Terbukti pada putaran kedua Liga 1 2018, Zola harus rela hijrah ke Persela Lamongan karena minimnya jatah bermain.

Zola hanya dipercaya Persib bermain sebanyak 2 kali dari 17 pertandingan yang dilewati. Itupun dipercaya sebagai pemain pengganti dengan total 22 menit bermain. Sementara saat di Persela, Zola mendapatkan 16 kali kesempatan bermain dengan total bermain 992 menit.

“Saya ingin mendapatkan menit bermain yang banyak. Mau Persib atau tim lain, saya tidak masalah. Yang terpenting, jam terbang banyak,” tegas Gian Zola.

Selama dipromosikan ke Persib, Zola memang tidak mendapatkan peran dibandingkan rekannya Febri Hariyadi. Bahkan, dengan minimnya jatah bermain membuat kualitasnya di lapangan tak teruji, hingga tersisih dari Timnas Indonesia U-23.

Padahal sebelumnya, Zola cukup berprestasi seperti menjadi pemain terbaik Asia Pasifik dalam turnamen Manchester United Premier Cup (MUPC) 2013 di Old Trafford Training Centre, Carrington, Manchester, Inggris, top skorer Piala Suratin 2014 dengan torehan 9 gol bersama Persib U-17, hingga membawa Jawa Barat meraih medali emas di PON XIX/2016 lalu.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?