DBasia.news – Liverpool bisa saja gagal merayakan pesta perayaan juara Liga Inggris di Anfield. Kendati demikian, hal itu tak menjadi masalah buat Juergen Klopp.
Seperti diberitakan sebelumnya, pihak kepolisian menyarankan lima pertandingan Premier League berlangsung di tempat netral. Tiga dari daftar tersebut melibatkan Liverpool.
Hal yang sama juga diminta walikota Liverpool, Joe Anderson. Ia khawatir para suporter akan tetap datang ke Anfield untuk merayakan gelar juara tim pujaannya meski pertandingan digelar tanpa penonton.
“Di mana pun tempatnya saya tidak tahu. Kami harap bisa dilakukan di Anfield, tetapi kami belum tahu pasti dan itu juga tidak terlalu penting,” kata Klopp dilansir dari The Sun.
Liverpool hanya butuh dua kemenangan lagi untuk mengunci gelar juara. The Reds kini unggul 25 poin dari Manchester City.
Dengan sisa sembilan laga, Liverpool bahkan bisa saja dipastikan merebut gelar juara tanpa bertanding andai Manchester City gagal menaklukkan Arsenal pada laga comeback Premier League, 17 Juni mendatang. Dengan situasi seperti itu, maka Derby Merseysde kontra Everton beberapa hari kemudian hanya menjadi sekadar formalitas belaka.
Klopp sendiri enggan berandai-andai kapan Liverpool mengunci gelar juara. Manajer berusia 52 tahun itu hanya menjanjikan penampilan maksimal tim asuhannya dalam setiap pertandingan.
“Kapan pun, mau di stadion kosong atau bagaimanapun itu bakal tetap menjadi hari yang luar biasa buat saya, terutama berkat dukungan dan doa serta cinta dari orang-orang di seluruh dunia,” pungkasnya.
-
Jurgen Klopp Pastikan James Milner Akan Bertahan di Liverpool
-
Andrew Robertson Penuh Suka Duka di Laga Kontra Tottenham
-
Liverpool Tidak Akan Beli Pemain yang Belum Jalani Vaksinasi
-
Soal Gerrard Jadi Pelatih Liverpool, Klopp Sebut Masih Terlalu Jauh
-
Michael Owen Dukung Robert Lewandowski Menangkan Ballon D’Or 2021