DBAsia News

Alasan PSIM Tunjuk Aji Santoso sebagai Pelatih

Aji Santoso

DBasia.news –  Aji Santoso membeberkan alasannya menerima tawaran jadi pelatih PSIM Jogja. Seperti diketahui, pria kelahiran Malang ini selalu menangani tim-tim dari kompetisi nomor satu dalam 10 tahun terakhir.

Aji Santoso ditunjuk untuk melanjutkan pekerjaan Vladimir Vujovic yang mengundurkan diri dari jabatan pelatih tim berjuluk Laskar Mataram. Kedatangannya diharapkan mampu mengangkat performa tim yang dirasa belum optimal dalam empat pertandingan awal Liga 2 2019.

Menurutnya, para pengurus sudah sangat serius dalam mengelola tim PSIM demi menghadirkan prestasi untuk membanggakan masyarakat Yogyakarta, khususnya para suporter.

“Beberapa hari lalu bertemu dengan beliau-beliau dari pihak manajemen PSIM, intinya mereka ingin saya sebagai pelatih tim ini. Dari pembicaraan itu saya melihat wacana yang sangat serius untuk bisa naik ke Liga 1,” terang Aji.

“Pengurus sangat serius dalam mengurus klub ini untuk bisa naik ke Liga 1. Atmosfer sepak bola di Yogyakarta juga sangat mendukung, tidak kalah dengan kota lain. Saya bisa bayangkan bagaimana luar biasanya andai klub ini bermain di Liga 1,” imbuhnya.

Mantan pelatih Persela Lamongan sangat mengapresiasi kepengurusan yang sangat serius dalam membangun PSIM. Ia sendiri mengaku sangat bersemangat untuk membawa tim lebih berprestasi.

“Mudah-mudahan PSIM akan menjadi tim besar di Indonesia dengan keseriusan beliau-beliau ini. Jujur saya bersemangat untuk membawa tim ini lebih berprestasi dengan target paling tidak bisa masuk ke Liga 1. Bagi saya ini tantangan yang sangat menarik,” tutup pria 46 tahun ini.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?