DBAsia News

Alasan Dejan Lovren Batal Hengkang dari Liverpool

DBasia.news –  Bek asal Kroasia, Dejan Lovren, mengatakan bahwa dirinya sempat mempertimbangkan kemungkinan untuk hengkang dari Liverpool.

Di bursa transfer musim panas lalu, Dejan Lovren sempat menjadi buruan AS Roma. Selain Roma, klub Italia lainnya, AC Milan, juga dikabarkan tertarik untuk memboyong pemain 30 tahun itu.

“Saya sempat mempertimbangkan kemungkinan untuk hengkang beberapa pekan lalu. Saya bukanlah pemain yang betah duduk di bangku cadangan berlama-lama dan menikmati gaji,” ujar Lovren.

“Saya mengurungkan niat untuk hengkang setelah bicara dengan Juergen Klopp. Dia sempat melarang saya untuk pergi karena masih membutuhkan jasa saya. Ketika dia mengatakan hal tersebut, saya merasa bingung. Karena, saya berada dalam posisi yang kurang baik dalam persaingan di Liverpool “

“Tapi, kemudian saya teringat bahwa kami akan melakoni cukup banyak pertandingan dan bisa saja saya bermain. Saya memang ingin hengkang dari Liverpool. Tapi, sepertinya hal itu belum bisa menjadi kenyataan” sambung Lovren menambahkan.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?