DBasia.news – Pekan 18 Premier League jadi hari yang kelam bagi Manchester United. Setan Merah kalah dari tim dasar klasemen, Watford, di Vicarage Road dengan skor 0-2.
Manchester United tengah berada dalam performa terbaik di Premier League. Sejak takluk dari Bournemouth pada November silam, The Red Devils tidak pernah kalah.
Bahkan, dalam lima laga terakhir di berbagai ajang, Manchester United hanya satu kali gagal menang. The Red Devils gagal menang saat bermain 1-1 melawan Everton.
Hasil tersebut membuat Manchester United percaya diri bertandang ke Vicarage Road. Terbukti, sepanjang babak pertama The Red Devils mampu menahan tim tuan rumah.
Sayangnya gawang yang dikawal David De Gea bobol lima menit setelah jeda. Bola sepakan Ismaila Sarr melesat mulus ke gawang Manchester United setelah memanfaatkan bola umpan Christian Kabasele.
Manchester United berusaha mengejar gol Watford. Sayangnya bola sundulan Scott McTominay masih bisa dihalau oleh kiper tim tuan rumah, Ben Foster.
Watford justru menggandakan kedudukan empat menit setelah gol pertamanya. Kali ini lewat titik putih setelah pemain mereka dijatuhkan di kotak terlarang.
Troy Deeney yang menjadi eksekutor melakukan tugasnya dengan baik dan menjebol gawang Manchester United. David De Gea pun kembali memungut bola dari gawangnya sendiri.
Menjelang laga usai, Juan Mata nyaris memperkecil selisih gol Manchester United. Sayangnya skor 2-0 untuk kemenangan Watford bertahan hingga laga usai.
-
Dean Henderson Semakin Dekat Pindah Ke Newcastle United
-
Scott Minto Prediksi Erik ten Hag Menyesal Bergabung Dengan Machester United
-
Laga Tandang Terlalu Mengerikan Untuk Manchester United
-
Bukan Erik Ten Hag, Mauricio Pochettino Diklaim Lebih Cocok Latih Man United
-
Man United Disarankan Jual Marcus Rashford Dengan Harga Murah