DBasia.news – Penerapan teknologi rekaman video (VAR) di seluruh stadion yang menggelar leg pertama babak 16 besar Liga Champions berjalan sempurna menurut Presiden UEFA Roberto Rosetti.
“Saya gembira dengan cara VAR diterapkan,” kata Rosetti.
“Teknologi berjalan dengan sempurna dan tim wasit bisa bekerja dengan tingkat sangat tinggi,” katanya.
Hal yang paling disorot dalam keputusan yang melibatkan teknologi VAR adalah dianulirnya gol Ajax saat menghadapi Real Madrid karena Dusan Tadic sudah berada dalam posisi offside saat Nicolas Tagliafico menyundul bola yang tidak bisa dihalau kiper Thibaut Courtois.
Pihak UEFA mendukung keputusan untuk menganulir gol tersebut, tapi yang menjadi pertanyaan adalah lamanya waktu yang diperlukan sebelum membuat keputusan.
Mengenai hal tersebut, Rosetti berjanji untuk melakukan penyempurnaan agar sistem berjalan lebih efektif.
“Hal yang paling penting adalah, wasit membuat keputusan yang benar. Akurasi lebih penting daripada kecepatan,” katanya menegaskan.
-
Rekor Stefano Pioli di AC Milan Ternoda
-
Duo Liverpool Bersaing Untuk Sepatu Emas Premier League 2021/22
-
Messi Tidak Sebut PSG Sebagai Tim Unggulan di Liga Champions
-
Manchester United Tidak Boleh Buang Poin Lagi Jika Ingin Juara Premier League
-
Menang Atas Atalanta, Dua Pemain AC Milan Mendapat Berkah