DBAsia News

Strategi Manchester United yang Selalu Bikin Mo Salah Tak Berkutik

DBasia.news –  Mohamed Salah dikenal sebagai striker haus gol milik Liverpool. Tapi instingnya di depan gawang lawan sepertinya tidak berlaku ketika menghadapi Manchester United.

Sejak bergabung ke Liverpool 2017 lalu, Salah belum sekali pun membobol gawang Manchester United. Padahal dia selalu dimainkan tiap Northwest Derby berlangsung.

Pemain asal Mesir berujar bahwa hal ini terjadi karena Setan Merah selalu menerapkan skema dan pemain yang berbeda saat menghadapi dirinya. Namun, ia mengaku tidak mempermasalahkan cara itu. Yang ada sang pemain makin penasaran untuk mengakhiri paceklik golnya.

“Saya pikir United bermain melawan saya dengan cara yang berbeda dan beberapa pemain lain yang berbeda pula. Mereka menghadapi saya dengan cara berbeda. Ini tentu tantangan, tapi saya senang dengan tantangan ini. Selama tim meraih kemenangan, saya tidak masalah,” kata Salah kepada Sky Sports, Sabtu (18/1/2020).

“Sebagai pemain Anda tidak perlu menekan diri sendiri. Dalam benak Anda tentu Anda tahu bahwa fan terus mendukung untuk bermain lebih baik dan memberi lebih dari apa yang Anda miliki. Yang penting adalah mendapatkan tiga poin,” katanya lagi.

Lebih lanjut, mantan pemain AS Roma menegaskan akan terus mempelajari cara bermain lawannya nanti. “Setiap pertandingan saya mempelajari lawan sebelum bermain. Saya mencoba menemukan cara untuk melewati mereka dan mencetak gol. Cara ini akan saya lakukan lagi pada laga nanti,” tutupnya.

Akhir pekan ini Liverpool akan bertemu dengan Manchester United di Anfield. Kendati kedua tim terpaut jarak yang cukup jauh, pertandingan ini diprediksi akan berlangsung sengit.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?