DBAsia News

Solskjaer Ingin MU Kembali Menang di Premier League

DBasia.news – Manchester United menghadapi laga alot pada duel lanjutan Premier League akhir pekan ini. Minggu (6/12/2020) besok, MU akan menyambangi West Ham dengan mengusung misi tembus empat besar.

Setan Merah saat ini ada di peringkat ke-9 klasemen sementara dengan 16 poin dari 9 pertandingan. Tampak buruk, tapi sebenarnya tidak seburuk yang dikira.

MU hanya tertinggal 2 poin dari Leicester City di peringkat ke-4, yang berarti hasil pertandingan akhir pekan ini bisa mengubah banyak hal.

Jika menang, MU berpeluang menembus empat besar, tentu dengan syarat tim-tim lain tersandung.

Solskjaer tahu MU bermasalah dengan konsistensi musim ini, mereka menelan beberapa hasil mengecewakan, tapi juga pernah tampil luar biasa.

Ketika ditanya apakah kemungkinan menembus empat besar bakal penting untuk tim, Solskjaer menjawab: “Tentu, itu bakal jadi hal bagus untuk banyak alasan.”

“Kami tahu bahwa kami masih menyimpan satu pertandingan, jelas, tapi pada saatnya nanti kami akan mencapai jumlah pertandingan yang sama.”

“Dengan pramusim yang sangat singkat, berhasil mendekati papan atas tentu akan jadi capaian apik di tahap ini,” imbuhnya.

Meski begitu, Solskjaer tak mau timnya terlalu terobsesi dengan empat besar tersebut. Musim masih panjang, MU masih punya banyak PR. Laga tandang kali ini pun bisa jadi pembuktian tim.

“Namun, musim masih panjang. Jelas kami telah menunjukkan konsistensi apik dalam laga tandang musim ini. Semoga kami bisa terus menjaganya,” sambung Solskjaer.

Lebih lanjut, Solskjaer pun membagikan kabar tim jelang duel kontra West Ham kali ini. Dia mengindikasikan Marcus Rashford masih berpeluang tampil.

“Marcus telah berlatih pagi ini, bukan latihan penuh. Dia sedang menjalani pemulihan dan semoga dia bisa jadi bagian skuad yang bertandang,” tutupnya.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?