DBAsia News

Skuat Timnas U-23 untuk SEA Games 2019

DBasia.news –  Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri sudah menetapkan 20 nama pemain yang akan dibawa untuk berlaga di SEA Games 2019.

Mantan pelatih Bali United itu harus mencoret empat nama terlebih dulu. Keempatnya adalah Muhammad Lutfi Kamal Baharsyah (Mitra Kukar), Gian Zola Nasrullah Nugraha (Persib Bandung), Kadek Agung Widnyana Putra (Bali United), dan Awan Setho Raharjo (Bhayangkara FC).

Sebelumnya pelatih asal Sumatera Barat ini juga mencoret empat yakni Hanif Sjahbandi (Arema FC), Alberto Goncalves (Madura United), Muhammad Hambali Tolib (Persela Lamongan) dan Muhammad Rifad Marasabessy (PS Tira Persikabo).

Selain itu, ia juga memutuskan untuk membawa dua pemain senior pada saat SEA Games 2019 ini. Keduanya ialah mantan anak asuhnya di Timnas Indonesia U-19, yaitu Evan Dimas Darmono dan Zulfiandi.

“Pemain yang bertahan dalam tim adalah mereka yang terbaik, serta pemain yang memang saya nilai sesuai dengan kebutuhan skema dan strategi tim. Kini puzzle saya sudah lengkap dan tersusun rapi. Saya harap mereka bisa memberikan yang terbaik di SEA Games nanti,” jelas Indra.

Timnas Indonesia U-23 berada di Grup B bersama Thailand, Vietnam, Laos, Singapura, dan Brunei Darussalam. Timnas IIndonesia U-23 harus menghadapi Thailand di laga pertama pada tanggal 26 November 2019.

Menurut Indra Sjafri, pertandingan pertama melawan Thailand sangat penting. Jika bisa melewati Thailand, maka langkah berikutnya akan lebih mudah.

“Kita harus percaya dan dukung tim ini. Insya Allah kita akan berusaha untuk merebut emas,” pungkas Indra Sjafri.

Daftar 20 Pemain Timnas Indonesia U-23:

Kiper:

1. Nadeo Arga Winata – Borneo FC

2. Nadeo Arga Winata – Borneo FC

Belakang:

3. Bagas Adi Nugroho – Bhayangkara FC

4. Asnawi Mangkualam Bahar – PSM Makassar

5. Nurhidayat Haji Haris – Bhayangkara FC

6. Rachmat Irianto – Persebaya Surabaya

7. Firza Andika – PSM Makassar

8. Andy Setyo Nugroho – PS TIRA-Persikabo

9. Dodi Alekvan Djin – Persik Kediri

Tengah:

10. Zulfiandi – Madura United (Pemain Senior)

11. Irkham Zahrul Mila – PSS Sleman

12. Feby Eka Putra – Persija Jakarta

13. Witan Sulaeman – PSIM Yogyakarta

14. Egy Maulana Vikri – Lechia Gdanks

15. Sani Rizki Fauzi – Bhayangkara FC

16. Evan Dimas Darmono – Barito Putera (Pemain Senior)

17. Syahrian Abimanyu – Madura United

18. Saddil Ramdani – Pahang FA

Depan:

19. Muhammad Rafli – Arema FC

20. Osvaldo Ardiles Haay – Persebaya

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?