DBAsia News

Simon McMenemy Hilang Kabar Jelang Timnas Lawan Malaysia

DBasia.news –  Timnas Indonesia akan menghadapi Malaysia, pada laga kelima Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023 di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (19/11) mendatang.

Jelang laga tersebut, pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy mangkir alias tak ada kabar. Alhasil, tiket pesawat yang disediakan PSSI untuknya hangus begitu saja. Asisten pelatih Yeyen Tumena dan Joko Susilo yang akhirnya memimpin Timnas Indonesia latihan di Malaysia.

“Simon sudah didaftarkan, karena pasti kami daftarkan. Namun, ia tak datang pas keberangkatan padahal sudah kami siapkan tiketnya,” kata Direktur Media dan Promosi Digital PSSI, Gatot Widakdo kepada wartawan.

Sebelumnya, Simon McMenemy berniat menemani Timnas Indonesia melawan Malaysia, usai bertemu dengan Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan. Pertemuan ini berlangsung saat Timnas Indonesia U-19 berlaga melawan Korea Utara U-19, pada laga Grup K Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (10/11) lalu.

Drama Simon McMenemy dimulai ketika Manajer Timnas Indonesia, AKBP Sumardji, mengatakan Simon McMenemy ogah mendampingi Skuat Garuda menghadapi Malaysia. Pasalnya, ia kesal PSSI sudah mengumumkan secara resmi memutus kontraknya usai lawan Malaysia.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?