DBasia.news – Manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, bakal memantau secara langsung Garuda Select II, terkait pembentukan Timnas Indonesia U-20 untuk Piala Dunia U-20 2021.
Shin Tae-yong dikontrak empat tahun oleh PSSI sebagai manajer pelatih Timnas Indonesia. Ia akan menjadi supervisi Timnas Indonesia Senior, U-23, U-19/U-20, dan U-16. Nantinya, di setiap Timnas Indonesia tersebut ada pelatih kepala.
Namun, Shin Tae-yong fokus sepenuhnya di Timnas Indonesia Senior dan U-19/U-20. Di sini, ia bisa dibilang pelatih sekaligus manajer.
Baru Timnas Indonesia U-16 yang sudah menentukan pelatih kepalanya, yakni Bima Sakti. Ia masih terikat kontrak dengan PSSI setelah ditunjuk pada tahun lalu.
“Siapa tahu akan ada pemain yang mau dia ambil dari sana,” kata Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan, kepada wartawan.
Shin Tae-yong pertama akan datang ke Jakarta, Minggu (5/1). Kemudian, ia melakukan tugasnya secara resmi dan mengumumkan jajaran staf kepelatihannya pada Senin (6/1).
Pelatih berusia 50 tahun itu kemudian menyeleksi 60 pemain untuk Timnas Indonesia U-19/U-20 di Bali pada 13 Januari 2020. 60 pemain yang dipanggil dengan kategori umur 17, 18, dan 19 tahun.
Garuda Select II akan bertolak ke Itali untuk melanjutkan progamnya dari tanggal 8 Januari hingga 27 Januari 2020. Bagus Kahfi dan kawan-kawan akan menghadapi 4 tim yakni Torino, Juventus, Inter Milan dan Como.
Garuda Select II rata-rata dihuni pemain di bawah U-19. Di mana, beberapa di antaranya menjadi penggawa Timnas Indonesia U-19 yang diproyeksikan PSSI ke Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia.