DBAsia News

Respons Lucien Favre Usai Dortmund Kalah 0-5 dari Bayern Munchen

Lucien Favre


DBasia.news –  Pertandingan Der Klassiker antara Bayern Munchen kontra Borussia Dortmund yang berlangsung di Allianz Arena, Sabtu (6/4) malam WIB, menjadi hiburan kelas premium yang tersaji di akhir pekan ini.

Partai ini jelas sangat ditunggu-tunggu, mengingat perbedaan poin keduanya juga tak terlalu jauh. ​Bayern yang bertindak sebagai tuan rumah tampil perkasa dan sukses menghancurkan tim tamu dengan skor yang sangat mencolok, 5-0. Lima gol skuat asuhan Niko Kovac sukses dicetak Mats Hummels, Javi Martinez, Serge Gnabry dan dua gol dari Robert Lewandowski di menit ke-17 dan 89.

Kemenangan ini pun membuat ​Dortmund harus merelakan posisi puncak klasemen pada​ Die Roten, perbedaan poin di antara kedua tim pun menjadi tinggal satu angka.

Hal ini tentu saja jadi perhatian khusus Lucien Favre selaku manajer​ Dortmund, pria berusia 61 tahun itu pun menilai jika anak asuhnya terlalu memikirkan titel juara ​Bundesliga.

“Kekalahan telak 5-0 dari ​Bayern Munchen benar-benar sulit untuk dipahami, tetapi kami memang layak mendapatkannya. Terima kasih pada semua kolega saya,” ujar Favre seperti dilansir ​Goal.

“Anda harus mengatakan bahwa pertandingan ini menjadi sebuah pelajaran berharga untuk ​Dortmund, tetapi sesungguhnya kami memiliki peluang untuk membuka keunggulan lebih dulu — hal itu bisa mengubah permainan. Hari ini sepertinya kami terlalu konsentrasi dan terlalu memikirkan soal gelar juara,” tambah eks pelatih Nice tersebut.

Kompetis​i Bundesliga masih menyisakan  enam pertandingan, Favre pun meminta Marco Reus dan kawan-kawan untuk segera bangkit dan fokus untuk menjalani laga-laga mendatang.

“Kami masih akan memainkan enam pertandingan sulit, persaingan untuk memenangkan titel juara memang sangat ketat. Para pemain harus fokus untuk menghadapi laga-laga berikutnya dan jangan terlalu memikirkan gelar juara. Hal yang harus menjadi prioritas adalah pertandingan berikutnya,” urai manajer asal Swiss itu.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?