DBasia.news – Paul Pogba dikabarkan menyesal sudah meninggalkan Juventus dan tidak bahagia bersama Manchester United.
Pogba memang sempat mengatakan jika Turin sudah seperti rumah keduanya. Tak pelak, Pogba langsung dikatakan tidak betah bersama United karena tidak menyebut Manchester sebagai tempat spesial.
Bersama Juventus, Pogba memang memiliki momen spesial. Bersama Si Nyonya Tua Pogba meraih empat Scudetti, dua Coppa Italia, dan dua Piala Super Italia. Bisa dibilang Juventus sudah menyelamatkan kariernya setelah “disia-siakan” Manchester United.
Benarkan Pogba tergiur untuk kembali ke Juventus dan sudah tidak behagia bersama Mancherter United?
“Memilih kembali ke Man United adalah pilihan saya. Saya tetap pindah meski sejak awal saya sudah tahu tidak bermain di Liga Champions dan saya sangat bahagia,” ujar Pogba dikutip Telegraph.
Pogba memang memutuskan kembali ke Manchester United meski saat itu Setan Merah hanya berlaga di Liga Europa. Hal ini yang dijadikan Pogba bahwa dirinya yang memilih kembali ke United.
“Saya telah membuat keputusan dan tidak menyesalinya sama sekali,” tegas Pogba. “Saya tahu Manchester dalam beberapa tahun terakhir tidak ada di puncak, tapi saya kembali hanya ingin membantu tim.”
“Apakah saya terlihat sedih? Saya bahagia. Seperti yang saya katakan, saya bahagia mengenakan jersey ini. Saya benar-benar bahagia kembali mengenakan baju Man United, bermain lagi untuk tim ini, ini klub besar,” kata Pogba.
-
Dean Henderson Semakin Dekat Pindah Ke Newcastle United
-
Scott Minto Prediksi Erik ten Hag Menyesal Bergabung Dengan Machester United
-
Laga Tandang Terlalu Mengerikan Untuk Manchester United
-
Bukan Erik Ten Hag, Mauricio Pochettino Diklaim Lebih Cocok Latih Man United
-
Man United Disarankan Jual Marcus Rashford Dengan Harga Murah