DBAsia News

Performa Memphis Depay Mulai Menurun di Barcelona

DBasia.news – Memphis Depay mengawali kariernya di Barcelona dengan mengesankan. Namun, penyerang asal Belanda itu gagal mempertahankan performanya.

Memphis Depay gabung Barcelona dari Lyon pada musim panas lalu. Dia meneken kontrak berdurasi dua tahun bersama Blaugrana.

Dia langsung unjuk gigi dengan mencetak tiga gol dalam empat pertandingan pramusim bersama Barcelona. Depay kemudian melanjutkan tren positifnya itu di awal musim.

Dua gol dan satu assist dia ciptakan di tiga pertandingan pertamanya di Liga Spanyol. Depay mencetak gol ke gawang Athletic Bilbao dan Getafe.

Saat jeda internasional, Depay makin trengginas. Pemain berusia 27 tahun itu mencetak lima gol dalam tiga pertandingan bersama timnas Belanda, termasuk hat-trick ke gawang Turki.

Namun, sejak kembali usai jeda internasional pada awal September itu, performa Depay menurun. Dia cuma mencetak satu gol dalam enam pertandingan bersama Barcelona, yakni penalti di laga melawan Levante.

Memphis Depay melempem saat Barcelona dikalahkan Bayern Munich dan Benfica di Liga Champions. Mantan pemain Manchester United itu juga tidak bikin gol dalam pertandingan melawan Granada, Cadiz, dan Atletico Madrid.

Saat Barcelona tandang ke markas Atletico Madrid di Liga Spanyol, Minggu (3/10/2021) dini hari WIB, akhir pekan kemarin, Memphis Depay tak berkutik. Main penuh selama 90 menit, dia cuma melepaskan satu tembakan di sepanjang laga dan tidak on target.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?