DBasia.news – Direktur olahraga Bayern Munchen, Hasan Salihamidzic, mengatakan Benjamin Pavard akan dimainkan sebagai bek tengah saat tiba musim depan.
Pavard akan datang ke Bavaria pada musim panas mendatang. Ia akan menjadi tambahan di lini belakang Die Roten yang kini dihuni oleh Niklas Suele, Jerome Boateng dan Mats Hummels.
“Pavard akan menjadi bek tengah ke-empat di skuat kami musim depan. Selain itu, ia juga mampu bermain sebagai bek kanan bersama timnas Prancis,” ujar Salihamidzic.
“Hal itu, membuat kami memiliki opsi tambahan di lini belakang dan bisa memberikan kompetisi sehat kepada pemain-pemain yang sudah ada di skuat kami,” imbuhnya.
Dalam kesempatan yang sama, Salihamidzic juga membicarakan mengenai kompatriot Pavard di timnas Prancis, Lucas Hernandez. Ia mengatakan bahwa Bayern masih berusaha keras untuk mendaratkan Hernandez pada bursa transfer musim panas mendatang.
“Kami sudah memulai pembicaraan dengan perwakilannya. Saya berjanji bahwa kami masih akan berusaha mendatangkannya. Tapi, akan sulit rasanya untuk mendatangkannya di musim dingin. Kami akan berusaha lebih keras lagi di musim panas.”